Lepanews.com, Ketua Pengadilan Tinggi Maluku H.Ade Komarudin Melantik Dan mengambil sumpah/janji 45 Anggota DPRD Provinsi Maluku terpilih masa Bhakti 2024-2029, dalam rapat Paripurna, DPRD Provinsi Maluku, berlangsung diruang rapat paripurna, Selasa 17 September 2024.
Ketua DPRD Provinsi Maluku, Benhur.G. Watubin.ST. dalam sambutannya menyebutkan, sejak mengawali tugas DPRD masa jabatan, 2019-2024, banyak catatan dan dinamika yang luar biasa, atas kinerja mereka.
Dikatakan, secara Institusional DPRD Provinsi memiliki peran penting dalam sistim pemerintahan, dimana peran tersebut mencakup, fungsi pembentukan Perda,Fungsi anggaran dan fungsi Pengawasan, yang bertujuan, guna memastikan, pemerintahan daerah, berfungsi dengan baik dalam mensejahterakan rakyat. (*