LEPANEWS.COM, Dobo (Kepulauan Aru), – Calon wakil Gubernur Maluku Michael Wattimena bersama tim suksesnya melakukan blusukan di pasar Jargaria dan Pasar Timur Dobo, Kecamatan Pulau-pulau Aru, Kabupaten Kepulauan Aru. Selasa, (19/11/2024).
Kehadiran politisi Partai Demokrat di pasar ini di sambut baik masyarakat Kepulauan Aru, khususnya para pedagang kaki lima di pasar Jargaria maupun Pasar Timur.
Silaturahmi yang dilakukan Wattimena di pasar Jargaria dalam rangka memberikan suport kepada para korban bencana kebakaran pada beberapa waktu lalu. Tak luput barang dagangan masyarakat di pasar tersebut baik dagangan sayur dan ikan juga laris di borong oleh mantan anggota DPR-RI itu.
Selain itu, Calon Wagub nomor urut 02 ini juga menyempatkan diri untuk memberikan bingkisan kepada sejumlah korban kebakaran di areal pasar Jargaria.
Pada kesempatan itu Watimena mengatakan kehadiran dirinya di Kepulauan Aru merupakan agenda utama untuk melakukan kampanye terakhir namun berdasarkan informasi yang diterima pihaknya terkait adanya musibah kebakaran pasar Jargaria maka selaku manusia, tentu turut memberikan rasa empati serta duka kepada para korban yang mengalami musibah kebakaran pada beberapa waktu lalu.
“Saya bersama dengan pak Basri sebagai ketua wilayah partai PKB, kami ada agenda untuk bertatap muka dan bersilaturahmi dengan warga yang ada di Kabupaten Aru dan semalam kami mendapatkan informasi bahwa, 2 minggu yang lalu pasar gargaria di Aru mengalami kebakaran. Mendengar apa yang disampaikan oleh pak Ali dari PKS dan partai koalisi, maka kami berempati untuk hadir di tengah-tengah masyarakat yang hari ini prihatin duka karena kiosnya mengalami kebakaran yang cukup banyak jumlahnya. Sehingga kami pasangan calon daripada Pilkada di Maluku yaitu Saya calon wakil gubernur Michael Wattimena mendampingi pak Murad Ismail sebagai calon gubernur datang di tengah-tengah bapak Ibu untuk sedikit berbagi dari sisi derita yang bapak Ibu alami” Ujar Watimena.
Lebih lanjut kata Watimena, kehadirannya di Kepulauan Aru bersama tim kualisinya tidak menyelesaikan masalah, atau musibah yang di alami warga pasar tetapi minimal meringankan sedikit beban para korban, sekaligus memberikan rasa simpati dan empati kepada korban musibah tersebut.
“Kami datang di sini ini tidak menyelesaikan masalah tapi minimal ada sedikit berkat untuk meringankan beban bapak Ibu, sekaligus rasa simpati empati kita kepada bapak Ibu semuanya. Kami bukan telat respon tetapi kami baru datang di sini, mengingat ini adalah wilayah untuk kampanye kita yang terakhir untuk masuk di pemilihan nanti tanggal 27 November 2024 mendatang, semoga bapak Ibu diberikan kekuatan, ketabahan oleh Allah subhanahu wata’allah Tuhan yang maha kuasa sehingga bapak Ibu tetap tegar menjalani cobaan ini. “Kata Watimena
Olehnya Watimena menghimbau masyarakat Aru untuk tetap memilih pemimpin yang bisa membawa perubahan di Maluku maupun Kabupaten Kepulauan Aru. (*)